Pendaftaran USKP A Periode Desember 2023 Resmi Ditutup
JAKARTA BIMBELUSKP.COM – Pendaftaran USKP tingkat A periode Desember 2023 telah resmi ditutup. Pendaftaran rupanya ditutup lebih cepat dari batas waktu akhir pendaftaran yang seharusnya pada hari Senin, tanggal 13 November 2023. Hal ini dikarenakan kuota peserta yang sudah lebih cepat habis juga jumlahnya yang sangat terbatas.
Berikut tangkapan layar penguman penutup pendaftaran yang kami ambil dari website resmi panitia penyelenggara USKP kp3skp.or.id
Sebagai informasi, setelah vakum lebih dari satu tahun karena penggantian kepanitiaan dan pengurus, tahun 2023 ini USKP hanya diselenggarakan 1x dan hanya untuk sertifikasi tingkat A. Mulai tahun 2023 penyelenggaraan USKP tidak lagi sepenuhnya diserahkan kepada pihak asosiasi melainkan akan ditangani oleh Kementerian Keuangan melalui Pusat Pembinaan Profesi Keuangan (PPPK) dan melibatkan lebih banyak pihak.
Sedangkan nama panitia penyelenggara masih tetap menggunakan nama yang sama yakni KP3SKP (Komite Pelaksana Panitia Penyelenggara Sertifikai Konsultan Pajak). Dan situs web resmi juga masih tetap menggunakan domain yang sama yakni www.kp3skp.or.id.
USKP 2023 juga sebagaimana pernah kami wartakan beberapa hari yang lalu bahwa USKP tingkat A baik peserta ulang maupun peserta baru tidak dikenakan biaya, gratis.
Baca: USKP 2023 GRATIS! Cek Jadwal, Lokasi, Kuota Peserta dan Persyaratannya Di Sini!